Jakarta (perempuanriang.com) – Instaperfect, sebagai premium beauty brand di Indonesia, kembali menghadirkan inovasi bukan hanya dalam produk kecantikan, tetapi juga melalui pengalaman bermakna bagi para Life Progressor.
Dalam menyambut bulan Ramadan tahun ini, Instaperfect meluncurkan kampanye bertajuk The Beauty of Infinite Progress: Reflect, Reconnect, Rebloom.
Kampanye ini diperkenalkan dalam acara Ramadan Sanctuary dan menghadirkan Theatrical Iftar pertama di Indonesia yang mengusung konsep modest glam.
Dalam filosofi kampanye ini, kemajuan sejati bukan hanya soal pencapaian, tetapi tentang perjalanan panjang dan proses pembelajaran untuk menjadi lebih baik. Instaperfect ingin mengajak perempuan Indonesia untuk merenungkan perjalanan hidup, kembali terhubung dengan tujuan mereka, serta bertumbuh menjadi versi terbaik diri mereka sendiri.
Ajakan untuk Merenung, Terkoneksi, dan Bertumbuh
Deputy CEO of Paragon Corp, dr. Sari Chairunnisa, menjelaskan bahwa Life Progressor adalah mereka yang memiliki tekad dalam mencapai tujuan hidup, percaya diri dalam meningkatkan berbagai aspek kehidupan, serta tidak terpengaruh oleh opini negatif orang lain.
Melalui kampanye ini, Instaperfect ingin mendefinisikan kembali makna perjalanan seorang Life Progressor.
“Melalui kampanye ini, kami ingin mengangkat keberanian dan keteguhan perempuan dalam menghadapi berbagai tantangan kehidupan. Dengan konsep Reflect, Reconnect, Rebloom, kami mengajak mereka untuk merenung, kembali terkoneksi dengan nilai-nilai kehidupan, serta tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik,” ungkap dr. Sari Chairunnisa.
Sebagai bagian dari Ramadan Sanctuary, Instaperfect juga menghadirkan sesi Breathing Exercise bersama Raden Prisya, seorang Mindfulness Practitioner, untuk membantu peserta lebih tenang, fokus, dan siap menjalani pengalaman reflektif.
Selain itu, Theatrical Iftar menjadi salah satu sorotan utama dengan konsep kajian teatrikal yang menggabungkan cerita, puisi, dan refleksi. Acara ini menampilkan Natasha Rizky dan Sabrina Anggraini serta dipandu oleh Ustadz Abdurrahman Zahier.
Refleksi Diri Bersama Natasha Rizky dan Sabrina Anggraini
Dalam Theatrical Iftar, Natasha Rizky berbagi kisah tentang pentingnya refleksi diri dalam perjalanan kehidupan.
“Dulu, saya berpikir bahwa perempuan harus selalu terlihat kuat, tidak ragu dalam menghadapi kehidupan. Namun, saya sadar bahwa kelelahan seringkali bukan karena takdir, tetapi karena saya terlalu sibuk terlihat baik di luar, tanpa memperhatikan kondisi hati di dalam. Melalui refleksi, saya belajar untuk lebih bersyukur dan lebih terkoneksi dengan Tuhan,” ujar Natasha.
Sementara itu, Sabrina Anggraini membagikan pengalaman pribadinya tentang mengejar impian di tengah keterbatasan.
“Sejak kecil, saya diajarkan bahwa pendidikan adalah prioritas, namun saya sempat merasa bahwa kesuksesan akademik adalah tanggung jawab saya kepada orang tua. Hingga akhirnya saya menyadari bahwa pendidikan bukan hanya soal pencapaian pribadi, tetapi juga tentang menanam benih yang bisa menginspirasi orang lain,” ungkap Sabrina.
Instaperfect Skincover Air Cushion Special Edition
Sebagai bagian dari kampanye ini, Instaperfect juga memperkenalkan Instaperfect Skincover Air Cushion Special Edition.
Produk ini bukan sekadar kosmetik, tetapi simbol perjalanan spiritual yang mengajak perempuan untuk merayakan pertumbuhan diri selama bulan suci Ramadan.
Dengan desain elegan berbalut soft pearl metallic finish, produk ini melambangkan siklus pembaharuan melalui proses Reflect, Reconnect, Rebloom.
Dilengkapi dengan teknologi inovatif, produk ini menghadirkan berbagai keunggulan, seperti:
- Cushion Pad dengan Perfect Touch System: memastikan penggunaan merata dengan hasil akhir sempurna tanpa belang.
- Skin-Booster Formula: mengandung Hyaluronic Acid untuk menjaga kelembapan kulit.
- Soothing Complexion: mengandung Allantoin yang menenangkan kulit kemerahan dan cocok untuk kulit sensitif.
- Perlindungan Maksimal: dilengkapi Ectoin, Sunproof – Screen Proof SPF50/PA++++ untuk melindungi kulit dari sinar UV, paparan layar digital, serta polusi.
Dengan peluncuran kampanye ini, Instaperfect berharap dapat memberikan inspirasi bagi perempuan Indonesia untuk terus bertumbuh, berefleksi, dan menemukan kembali kepercayaan diri mereka dalam setiap langkah kehidupan.
The Beauty of Infinite Progress bukan hanya sekadar kampanye kecantikan, tetapi juga perjalanan spiritual dan emosional bagi setiap Life Progressor. (mit)
Pantau info terbaru perempuanriang.com di Google News